Rempeyek memilik banyak jenis contohnya rempeyek kacang, teri ada pula yang bersikan udang. ternyata Resep rempeyek itu sendiri tergolong simple dan mudah dibuat loh sehingga buat anda yang belum terbiasa memasak bisa membuatnya sendiri du rumah tanpa repot.
Mari dibaca. Cara membuat rempeyek yang gurih dan renyah di bawah ini.
Bahan:
- 50 gr tepung kanji
- 350 gr tepung beras
- Kacang tanah ( bisa anda ganti dengan teri maupun udang atau sesuai dengan selera Anda)
- 50 ml santan
- 7 lembar daun jeruk dan diiris tipis
- Minyak goreng
- 1 butir telur ayam
ada juga bahan yang dihaluskan, sebagai berikut:
- 4 siung bawang putih
- 1 ½ sdt merica
- ½ butir kemiri
- 1 ½ sdt garam
Cara membuat Rempeyek :
- Langkah pertama adalah dengan mengayak/menyaring tepung kanji dan tepung beras, setelah itu campur dengan bumbu halusnya
- setelah tercampur sekarang masukanlah santan ke dalam campuran tepungnya dan aduk hingga menjadi adonan
- setelah menjadi adonan sekarang saatnya memasukan kacang atau bahan yang kamu sukai seperti udang,kacang polong dll. aduk kembali hingga tercampur rata dan diamkan beberapa menit
- sambil didiamkan sekarang kamu bisa menuangkan minyak ke dalam wajan dan memanaskannya. setelah panas masukanlah adonannya sedikit demi sedikit agar hasilnya gurih dan tidak keras
- kalau sudah berubah warna menjadi coklat keemasan angkatlah dan sajikanlah.
- rempeyek siap untuk dimakan.
Agar hasilnya renyah, pada saat menuang adonan ke dalam minya pastikanlah bahwa minyaknya sudah panas dan tuanglah sedikit menyamping agar hasilnya melebar. Itulah resep membuat rempeyek yang gurih dan renyah, semoga resep diatas bisa membantumu yang ingin mencoba membuatnya sendiri dirumah.
0 Response to " "
Posting Komentar